Saturday, May 30, 2009

APAKAH PAID REVIEW

Apakah paid review itu? Paid review adalah suatu sistem promosi atau suatu bentuk iklan yang menggunakan blogger sebagai media promosi dengan melakukan pembayaran pada blogger yang memuat iklannya. Kok agak susah ya mendiskripsikannya he he tapi yang jelas kita sebagai blogger akan mendapatkan bayaran manakala ada pengiklan yang tertarik pada blog kita dan kita mempublish iklan mereka.

Biasanya iklan mereka berbentuk sebuah link ke blog atau web, sehingga kalau ada pengunjung blog kita meng-kliknya maka akan mengarah ke blog mereka. Tapi itu hanya salah satu efeknya (saya kira) karena tujuan utama adalah meningkatkan popularitas blog dengan mendapatkan link dari blog kita. Tentu saja Pagerank mereka akan naik dengan semakin banyaknya link ke blog mereka.

Kita lupakan dulu deh apa yang menjadi tujuan mereka, yang jelas dengan sistem ini blogger mendapatkan kauntungan dari sisi finansial. Lumayan lho bayaran dari pada advertisernya, bisa pernah saya mendapatkan $20 hanya untuk satu postingan dengan beberapa link :) Yups mungkin itu sebagai gambaran singkat mengenai paid review, cerita selanjutnya mengenai paid reviews akan menyusul, maklum blog baru.